Fri. Sep 20th, 2024

Gerakan Aksi Bergizi di SMP Islam Al Badar: Peduli Gizi Anak Upaya Pencegahan Stunting

Gerakan Nasional Aksi Bergizi merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran remaja usia sekolah dalam membiasakan untuk mengonsumsi makanan bergizi seimbang, aktivitas fisik, dan mengonsumsi tablet tambah darah bagi remaja putri. Gerakan Nasional Aksi Bergizi ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

Rabu, 11 September 2024 SMP Islam mengadakan kegiatan Aksi Bergizi di sekolah. Kegiatan ini dibuka oleh kepala SMP Islam Al Badar, yakni Bapak Ichmal Vandalu Amilluloh, S.Pd. Dalam sambutannya, beliau mengajak para siswa untuk sadar akan pentingnya menjaga kesehatan tubuh dan memperhatikan asupan gizi yang seimbang di usia remaja. Serangkaian kegiatan turut menyukseskan acara ini, diantaranya senam bersama, edukasi kesehatan, sarapan bersama, dan minum tablet tambah darah bersama khusus siswa perempuan.

Dalam kegiatan ini siswa diminta untuk membawa bekal sendiri dari rumah yang mencakup makanan 4 sehat 5 sempurna beserta air putih. Makanan 4 sehat 5 sempurna tersebut meliputi nasi, lauk, sayur, buah, dan susu. Selain menanamkan kebiasaan makan makanan yang sehat, kegiatan ini juga memberikan pengetahuan tentang gizi yang baik, sehingga menambah wawasan para siswa tentang makanan sehat.

Kegiatan edukasi kesehatan dilakukan setelah senam bersama. Seluruh siswa diarahkan ke pinggir lapangan untuk menyimak materi yang disampaikan oleh Ibu Yanti Purnamasari, S.Pd., selaku pemateri. Tidak hanya membekali pengetahuan tentang gizi seimbang, pemateri juga mengajak siswa-siswa untuk bermain games yang menyenangkan. Anak-anak begitu antusias mengikuti rangkaian acara tersebut. Setelah kegiatan edukasi kesehatan selesai, anak-anak dipersilakan untuk makan bekal yang sudah dibawa dari rumah, bersama-sama.

Program aksi bergizi ini akan mengenalkan kepada siswa berbagai variasi makanan yang sehat dan kandungan gizi yang ada pada makanan serta manfaat yang akan diberikan kepada tubuh, sehingga siswa dapat memilih makanan yang baik.
Dengan diselenggarakannya kegiatan ini, harapannya dapat melahirkan generasi yang sehat dan dapat menjadi langkah dalam pencegahan stunting.

Share

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Humas YSPI Al Badar
Kirim Dengan Whatsapp